Take a fresh look at your lifestyle.
 

Dukung Program Prabowo, Polres Buton Tengah Bagikan Makanan Bergizi untuk Anak TK

24

Polres Buton Tengah menunjukkan komitmennya mendukung Program Astacita Presiden H. Prabowo Subianto melalui kegiatan pemberian makan siang bergizi kepada siswa-siswi TK Negeri Watulea, Kecamatan Gu, Kabupaten Buton Tengah, Jumat 10 Januari 2024.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan asupan gizi anak-anak, mengajarkan pola hidup sehat, dan menciptakan generasi muda yang sehat, cerdas, kuat, serta berprestasi untuk mendukung visi Nusantara Maju menuju Indonesia Emas 2045.

Wakapolres Buton Tengah, Kompol Bagio, S.H., M.H., memimpin langsung acara ini, didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Nasional Buton Tengah, H. Abdullah, S.Pd., M.Pd., Kepala TK Negeri Watulea, Wa Ode Muhusana, S.Pd.SD., serta personel Polres Buton Tengah.

“Kami memberikan makan siang bergizi untuk para siswa TK Negeri Watulea sebagai bentuk dukungan terhadap Program Astacita Presiden Prabowo Subianto. Program ini berfokus pada peningkatan gizi anak-anak untuk membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan berprestasi,” ujar Wakapolres.

Iklan oleh Google

Menu makan siang yang disiapkan terdiri dari nasi, ayam goreng berbalut telur, sayur bening, telur rebus, pisang, susu kotak, dan air mineral.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari siswa-siswi, guru, serta orang tua yang turut hadir.

“Kami bersyukur kegiatan ini berjalan lancar dan disambut antusias. Insya Allah, program ini akan terus dilaksanakan dengan menyambangi sekolah-sekolah lain di Kabupaten Buton Tengah,” tambah Wakapolres.

Pemberian makan siang bergizi ini sejalan dengan upaya bersama untuk mempersiapkan generasi muda yang berkualitas, siap menyongsong masa depan Indonesia yang gemilang. (Rls/Ahmad Odhe)

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi