Take a fresh look at your lifestyle.
     

Kebakaran Mall The Park Kendari, Polisi Ungkap Titik Awal Api Muncul

110

Kebakaran yang melanda pusat perbelanjaan terbesar di Sulawesi Tenggara yakni Mall The Park Kendari pada Selasa, 11 Februari 2025 pagi, Polisi telah mengungkap titik awal api muncul.

Dari hasil penyelidikan sementara polisi, api diduga berasal dari dalam tenant Belagio di lantai satu pusat perbelanjaan tersebut.

Kasi Humas Polresta Kendari, Iptu Haridin, mengungkapkan kebakaran pertama kali terdeteksi sekitar pukul 07.00 WITa, saat piket keamanan mendengar bunyi alarm darurat.

“Pada saat saksi berada tepatnya di depan gedung tenan Belagio, saksi melihat adanya asap dan sudah ada nyala api yang besar berasal dari dalam gedung tenan Belagio tersebut,” kata Iptu Haridin

Melihat kondisi itu, saksi segera memanggil rekan-rekan sesama petugas keamanan dan berupaya masuk ke dalam gedung Belagio untuk memadamkan api.

Namun, api dengan cepat menyebar, membuat upaya pemadaman awal gagal.

“Sehingga bersama teman-temannya tidak bisa memadamkan nyala api tersebut lalu selanjutnya api menyebar di salah satu toko sepatu buccery,” ungkapnya.

Iklan oleh Google

Sementara untuk penyebab kebakaran, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan akan berkoordinasi dengan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Makassar untuk mengungkapnya.

Dalam insiden kebakaran tersebut, Tim Pemadam Kebakaran Kota Kendari langsung mengerahkan 8 unit mobil damkar ke lokasi kebakaran dibantu oleh water cannon milik Brimob Polda Sultra.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Kendari, Junaidin Umar, mengatakan pihaknya menerima laporan sekitar pukul 07.15 WITa langsung menuju ke lokasi kejadian. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 09.50 WITa.

Meskipun kebakaran berhasil dikendalikan dengan cepat, seorang sekuriti mall harus dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami sesak napas akibat menghirup asap tebal.

“Tadi ada insiden security karena tidak tahan asap di dalam sehingga dia pingsan dan dilarikan ke rumah sakit,” tambahnya.

Sebagai langkah keamanan, manajemen The Park Kendari mengumumkan penutupan operasional mall selama satu hari untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Penutupan sementara ini adalah untuk dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh sehingga kami dapat memastikan memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung,” jelas Teges Prita Soraya, Direktur Mall The Park dalam keterangan tertulisnya. (Ahmad Odhe/yat)

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi