Darwin Ungkap Calon Wakilnya di Pilkada Mubar : Usia Lebih Tua Darinya
Bakal calon Bupati Muna Barat (Mubar) La Ode Darwin tengah melakukan pemetaan atau penjaringan untuk mendapatkan calon wakilnya di Pilkada Mubar.
Menurut Darwin, sejauh ini terdapat 10 nama yang berkeinginan untuk menjadi calon wakilnya di Pilkada.
“Nama-nama itu sudah banyak. Sudah ada sekitar 10 orang yang ingin jadi 02 saya. Sekarang lagi dilakukan pemetaan,” kata Darwin saat ditemui di Kendari, Senin, 13 Mei 2024.
Darwin mengatakan, hasil pemetaan tersebut akan dikonsultasikan dengan partai politik yang akan mengusungnya maju di Pilkada Mubar 2024.
Iklan oleh Google
“Hasil pemetaan itu akan dikonsultasikan dengan teman-teman partai politik yang sudah bersama-sama dengan saya,” ujarnya.
“Wakil itu tidak bisa saya tentukan sepihak tapi juga harus diterima oleh teman-teman parpol,” sambungnya.
Kata Darwin untuk kriteria calon wakilnya ia memilih figur asli Muna Barat baik dari politisi ataupun birokrasi. Meski diserahkan ke partai politik untuk calon wakilnya, Darwin berkeinginan wakilnya nanti adalah figur yang lebih tua darinya.
“02 ini masih dilakukan pemetaan oleh tim kita. Yang jelas bahwa figur 02 itu yang saya harapkan itu adalah figur yang lebih tua dari saya,” pungkas Darwin. (Ahmad Odhe/yat)