Take a fresh look at your lifestyle.

Tiga Dapur MBG di Sultra Dinonaktifkan Sementara Pasca Kasus Keracunan

69

Badan Gizi Nasional (BGN) mengambil langkah tegas dengan menonaktifkan sementara total 56 Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur Makanan Bergizi Gratis (MBG) di berbagai daerah setelah adanya sejumlah kasus keracunan. Dari puluhan dapur yang dinonaktifkan, tiga di antaranya berada di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Penonaktifan ini dilakukan sebagai bagian dari evaluasi menyeluruh untuk memastikan keamanan pangan dan keselamatan penerima program.

Dari 111 total dapur MBG yang ada di Sultra, masing-masing satu dapur di tiga wilayah telah dihentikan sementara operasionalnya. Ketiga dapur tersebut adalah Dapur SPPG Buton, di wilayah Pasarwajo, Awainulu. Dapur SPPG Baubau, di wilayah Kolakuna, Kadalomoko dan dapur SPPG Konawe, di wilayah Unaaha, Ambekairi.

Wakil Kepala BGN, Nanik S. Deyang, mengatakan bahwa penonaktifan ini bertujuan untuk evaluasi menyeluruh. Ia menegaskan bahwa keselamatan masyarakat, terutama anak-anak penerima MBG, adalah prioritas utama. Oleh karena itu, setiap dapur wajib mematuhi standar keamanan pangan yang berlaku.

Iklan oleh Google

“Nonaktif sementara ini adalah bagian dari proses evaluasi menyeluruh agar kejadian serupa tidak terulang. Keselamatan masyarakat, terutama anak-anak penerima MBG jadi prioritas utama,” kata Nanik dalam keterangannya dilansir dari Kompas.com pada Kamis, 2 Oktober 2025.

Keputusan BGN ini menyusul tiga insiden keracunan yang terjadi berturut-turut di Sultra selama bulan September 2025.

Diketahui dari informasi yang di himpun media ini pada 11 September 2025, Puluhan siswa SDN 55 Buton dilarikan ke puskesmas setelah mengalami muntah dan mual usai menyantap makanan bergizi gratis.

Kemudian, 16 September 2025, sebanyak 37 siswa di Bau-Bau mengalami keracunan setelah menyantap makanan MBG di sekolah. Para siswa mengeluhkan pusing, mual, dan sakit perut, sehingga harus dilarikan ke rumah sakit dan puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis.

Terakhir, pada 24 September 2025, belasan siswa SMK Negeri 1 Unaaha, Kabupaten Konawe, juga mengalami gejala keracunan. Keluhan mulai dirasakan sejak sore hari, ditandai dengan sakit perut, mual, hingga diare berulang usai menyantap menu MBG. (Ahmad Odhe/yat)

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi