Take a fresh look at your lifestyle.

Pj Bupati Mubar Perintahkan Kades Bangun Pos Ronda Jaga Keamanan Jelang Pilkada

167

Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat (Mubar) La Ode Butolo memerintahkan kepada para kepala desa (kades) untuk membangun pos ronda jelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024.

La Ode Butolo menginginkan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada 27 November 2024 dapat berjalan lancar aman dan nyaman.

Untuk itu ia memerintahkan seluruh kepala desa agar membangun pos ronda di desa masing-masing dan mengaktifkan ronda malam.

“Saya minta di desa jaga keamanan dan kenyamanan. Pos yang dibikin ini supaya mengetahui orang masuk dan orang keluar. Orang masuk itu dari mana, mau kemana dan mau ketemu siapa. Tolong dijaga aktifkan ronda malam,” tegasnya.

Keamanan dalam pelaksanaan Pilkada serentak ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo kepada seluruh kepala daerah. Presiden memerintahkan agar kepala daerah memastikan seluruh proses pelaksanaan pilkada serentak 2024 berjalan baik, aman dan nyaman.

Dalam rangka memastikan keamanan di setiap wilayah, Butolo juga memintah kepada kepala desa dan para camat agar melibatkan semua elemen masyarakat di wilayah masing-masing.

Iklan oleh Google

“Libatkan tokoh pemuda, tokoh masyarakat. Jangan kita jalan sendiri. Dan ini saya akan pantau,” tekannya.

Selain kepala desa, Pj Bupati Mubar juga memerintahkan kepala OPD untuk mengaktifkan jaga malam. Setiap OPD wajib pasang lampu di kantor masing masing.

“Kalau kita harapkan teman-teman TNI Polri, berapa mereka jumlahnya. Kasian mereka. Begitu luasnya ini Muna Barat. Jadi yang tidak kalah pentingnya adalah kita jaga keamanan kita sendiri,” terangnya.

Kata Butolo, di Mubar ini tidak terlalu banyak pintu masuk yang perlu diamankan. Di antaranya adalah, pintu masuk Desa Lalemba, pintu masuk Tugu Lagadi, di Desa Lindo, Pajala, Tondasi dan Tangkumaho.

“Tapi yang rawan ini di Pajala, karena di sana tempat transaksi narkoba. Kemarin yang ditangkap itu transaksinya di situ,” katanya.

“Jadi tolong pak desa, camat, kalau ada warga yang ada indikasi pemakai narkoba, tolong sampaikan ke saya. Saya suruh petugas supaya diikat. Itu musuh negara,” pungkasnya. (Pialo/yat)

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi