Take a fresh look at your lifestyle.
 

Persentase Penduduk Miskin di Sultra September 2021 Naik Menjadi 11,74 Persen

116

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dipublikasi akhir Januari 2022, persentase penduduk miskin pada September 2021 sebesar 11,74 persen, meningkat 0,08 persen poin terhadap Maret 2021 dan naik 0,05 persen poin terhadap September 2020.

Jumlah penduduk miskin pada September 2021 sebesar 323,26 ribu orang. Jumlah ini, meningkat 4,56 ribu orang terhadap Maret 2021 dan meningkat 5,94 ribu orang terhadap September 2020.

Persentase penduduk miskin perkotaan pada September 2021 sebesar 7,14 persen, turun 0,52 persen poin terhadap Maret 2021. Sementara persentase penduduk miskin perdesaan pada September 2021 sebesar 14,34 persen, naik 0,45 persen poin dari Maret 2021.

Iklan oleh Google

“Dibanding Maret 2021, jumlah penduduk miskin September 2021 perkotaan turun sebanyak 4,03 ribu orang (dari 75,05 ribu orang pada Maret 2021 menjadi 71,02 ribu orang pada September 2021). Sementara itu, pada periode yang sama jumlah penduduk miskin perdesaan naik sebanyak 8,6 ribu orang (dari 243,65 ribu orang pada Maret 2021 menjadi 252,25 ribu orang pada September 2021),” tulis BPS dalam rilisnya.

Garis Kemiskinan pada September 2021 tercatat sebesar Rp 394.744,-/kapita/bulan dengan komposisi Garis Kemiskinan Makanan sebesar Rp 296.298,- (75,06 persen) dan Garis Kemiskinan Bukan Makanan sebesar Rp 98.446,- (24,94 persen).

Pada September 2021, secara rata-rata rumah tangga miskin di Indonesia memiliki 5,48 orang anggota rumah tangga. Dengan demikian, besarnya Garis Kemiskinan per rumah tangga miskin secara rata-rata adalah sebesar Rp2.163.197,-/rumah tangga miskin/bulan. (Ahmad Odhe/Yat)

 

Wilayah Jumlah Penduduk Miskin Provinsi Sulawesi Tenggara Menurut Kabupaten/Kota (Ribu Jiwa)
2018 2019 2021
Buton 13,78 13,97 14,25
Muna 29,12 28,47 30,54
Konawe 33,40 31,25 32,46
Kolaka 24,74 24,00 33,45
Konawe Selatan 33,73 33,89 36,17
Bombana 19,77 19,37 19,73
Wakatobi 14,20 14,14 15,30
Kolaka Utara 21,30 19,80 21,36
Buton Utara 9,38 9,18 9,45
Konawe Utara 8,82 8,67 9,26
Kolaka Timur 25,97 26,29 20,03
Konawe Kepulauan 5,87 5,86 5,98
Muna Barat 11,39 11,52 11,55
Buton Tengah 13,72 14,64 14,73
Buton Selatan 11,86 11,81 11,71
Kota Kendari 17,76 17,30 19,46
Kota Baubau 12,59 12,42 13,30
Sulawesi Tenggara 307,10 302,58 318,70
– Diolah Dari Hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS)
– Tahun 2004, 2006, 2007, 2015, 2016,2017 dan 2018 adalah kondisi bulan Maret
– Tahun 2005, 2008, 2009, dan 2010 adalah kondisi bulan Juli
– Tahun 2011 s.d. 2014 adalah kondisi bulan September

 

 

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi