Take a fresh look at your lifestyle.

Dua Ruko, Belasan Kios, dan Rumah di Jalan Bunggasi Kendari Hangus Terbakar

26

Kebakaran hebat melanda kawasan padat penduduk di Jalan Bunggasi, Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Rabu, 14 Januari 2026 pagi. Insiden ini menghanguskan sedikitnya 15 kios, dua unit ruko, dan satu rumah tinggal.

Kepala Bidang Pemadaman Damkarnat Kota Kendari, Amir Yusuf, menyatakan laporan kebakaran diterima pihaknya pada pukul 05.18 WITA. Api dengan cepat merambat lantaran mayoritas bangunan di lokasi tersebut merupakan bangunan semi permanen yang terbuat dari kayu.

“Api pertama kali muncul dari salah satu kios penjual sandal yang berada di tengah lokasi. Saat kejadian, pemilik kios tidak berada di tempat,” ujar Amir dalam keterangan resminya.

Berdasarkan pendataan awal, kebakaran ini menimbulkan dampak kerugian materiil yang cukup besar. Selain bangunan yang ludes, tercatat dua unit sepeda motor dan dua unit mobil milik warga ikut hangus terbakar.

Iklan oleh Google

“Total kerugian ditaksir mencapai kurang lebih Rp2.000.000.000 (dua miliar rupiah),” lanjut Amir.

Sejumlah tempat usaha yang terdampak di antaranya rumah makan padang, jasa jok motor, bengkel aluminium, kios sembako, servis ponsel, hingga usaha bekam. Beberapa pemilik bangunan yang teridentifikasi antara lain Hj. Zaenal (pemilik ruko), Karmin (pemilik rumah), dan Masyita selaku pemilik lahan kios.

Proses pemadaman berlangsung selama hampir tiga jam. Dinas Pemadam Kebakaran Kota Kendari mengerahkan sedikitnya tujuh unit armada dari berbagai pos, termasuk bantuan dari Mako Damkar, Pos Poasia, Pos Boulevard, dan Pos Benu-benua.
Upaya pemadaman juga dibantu oleh aparat kepolisian yang mengerahkan dua unit mobil Water Cannon serta bantuan mobil tandon air dari komunitas masyarakat (PDKT).

“Petugas tiba di lokasi dua menit setelah laporan masuk. Setelah pemadaman intensif, api berhasil dikendalikan dan dinyatakan selesai pada pukul 08.10 WITA setelah melalui proses pendinginan,” tambah Amir.

Hingga saat ini, penyebab pasti munculnya api masih dalam penyelidikan pihak kepolisian. Amir mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran, terutama dengan melakukan pengecekan rutin pada instalasi listrik di rumah maupun tempat usaha. (Ahmad Odhe/yat)

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi