Take a fresh look at your lifestyle.
 

Cegah DBD, FPRB Sultra Kembali Lakukan Fogging di Pemukiman Warga

141

Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus menggencarkan fogging atau pengasapan sebagai bentuk pencegahan wabah penyakit demam berdarah dengue (DBD).

Kali ini FPRB Sultra melakukan pengasapan di Kelurahan Korumba Kecamatan Mandonga Kota Kendari, Jumat 2 Februari 2024.

Ketua umum FPRB Sultra, Yudhianto Mahardika mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan di wilayah Kelurahan Korumba Kecamatan Mandonga, untuk meminimalisir penyebaran DBD.

“Kegiatan yang dilakukan hari ini untuk meminimalisir penyebaran DBD yang sangat membahayakan semua orang terutama anak-anak,” kata Yudhi.

Iklan oleh Google

Sementara itu, ketua RT 15 Kelurahan Korumba Kecamatan Mandonga, Wiliam mengucapkan terimakasih atas kegiatan yang dilakukan oleh FPRB Sultra.

“Dengan adanya kegiatan ini, saya berterimakasih banyak atas kegiatan yang dilakukan oleh badan pengurangan risiko bencana yang di-atensi langsung oleh bapak Yudhianto Mahardika,” ujarnya.

Kata Wiliam, aksi yang dilakukan oleh FPRB Sultra sangat membantu dalam pengurangan risiko penyebaran penyakit DBD.

“Kebetulan dengan adanya kegiatan ini kita sangat terbantu sekali atas pengurangan resiko bencana yang dilakukan oleh forum FPRB Sultra,” pungkasnya. (yat)

ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK NAWALAMEDIA.ID BISA DIAKSES VIA GOOGLE NEWS(GOOGLE BERITA) BERIKUT INI: LINK
Berlangganan Berita via Email
Berlangganan Berita via Email untuk Mendapatkan Semua Artikel Secara Gratis DIkirim ke Email Anda
Anda Dapat Berhenti Subscribe Kapanpun
Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan, ruas (*) wajib diisi